Putri UNS Atasi Perlawanan STMIK Time di Laga Perdana

Tim basket putri Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) kalahkan wakil Sumatera Conference, STMIK Times, 48-23 pada laga pembuka Pul Y LIMA Basketball Nationals yang dihelat di GOR C-tra Arena, Bandung, Sabtu (12/02/2016).

DSC02606

Pada laga perdana ini, tim UNS langsung menurunkan Citra (7), Nabila (8), Widya (10),  Annisa (14) dan Clara Paulin (35) sejak awal laga. Sementara Strating five STMIK Times dihuni oleh Cindy (7), Elviani Jingga (8), deasy (9),  Mira (10) dan Siska (12).

Usai tip off, kedua tim yang sama-sama ingin meraih kemenangan perdanannya langsung tampilkan permainan tempo cepat di awal laga. Namun, UNS yang merupakan jawara Central Java & Yogyakarta Conference mampu mengungguli STMIK Time terlebih dahulu di paruh kuarter pertama dengan skor 11-7.

Lima menit selanjutnya, pemain UNS yang dipimpin oleh Paulin (35) terus menunjukkan permainan apiknya dengan tak memberikan kesempatan bagi STMIK Time untuk menciptakan poin. Hasilnya, anak asuh Coah Yullius ini mampu menambah 10 poin sekaligus menambah margin keunggulan UNS, 21-7.

Memasuki kuarter kedua, tim STMIK Time yang dipimpin oleh Elviani Jingga (8) mencoba terus memanfaatkan peluang untuk menjadi poin. Namun sayangnya, tiga pemain kunci UNS, Annisa Wulansari, Paulin (35) dan Andriani Nabila (8) terlihat sering menggagalkan peluang STMIK Time lewat defensive rebound yang mereka lakukan. Alhasiln, di kuarter kedua ini STMIK Time hanya mampu menambah lima poin, sementara UNS mampu menghasilkan 10 poin, 31-12.

DSC02572

Memanfaatkan margin keunggulan yang cukup jauh, Coach Yullius terlihat mulai mencoba para pemain keduanya dengan durasi yang cukup lama. Melihat situasi tersebut, pelatih STMIK Times, Coach Hidayat, langsung menginstruksikan para pemainnya untuk terus menekan. Hasilnya, di kuarter ini kedua tim bermain imbang dengan sama-sama hanya menghasilkan lima poin, 36-17.

Di kuarter keempat ini akselerasi Elviani Jingga dan usaha tembakan dua dan tiga angka dari Deasy, peraih MVP Sumatera Conference kembali belum mampu menyusul perolehan poin UNS. Sementara UNS yang tampil dengan pemain keduanya di kuarter akhir ini kembali berhasil menciptakan 12 poin. Hingga akhirnya, laga ini dimenangkan UNS dengan skor 48-23.

Pada pertandingan LIMA Basketball Nationals Pul Y Selanjutnya, tim UNS akan menghadapi Universitas Airlangga, jawara East Java Conference pada Minggu (14/02/2016). Sementara STMIK Time akan menghadapi UPH, Senin (15/02/2016). Kedua pertandingan tersebut akan kembali dihelat di GOR C-tra Arena, Bandung.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s