Kalahkan The Swans, Eagles Raih Juara LIMA Basketaball GJC

Tim basket putra Universitas Pelita Harapan (UPH) raih gelar juara LIMA Basketball Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference. Tahta ini didapat setelah tim UPH mampu mengalahkan tim Universitas Esa Unggul (UEU), 78-52, pada partai puncak yang dihelat di Gelanggang Remaja Kecamatan Pulogadung, Jakarta (20/12).

Pa2

Pada laga final ini, kedua tim kembali menurunkan pemain pilarnya di awal laga. Christian Gunawan (1), Rivaldo (7), Steven (9), Kennard (10) dan Danny (12) dipercaya Coach Stephen Metcalfe untuk memperkuat starting five UPH. Sementara lini utama tim UEU dihuni oleh Hendra (2), Danny (9), Akbar (12), Freddy (13) dan Farhans (17).

Jalannya pertandingan, usai jump ball dilakukan kedua tim yang mengincar kemenangan pada laga ini langsung memulai laga dengan tempo cepat. Namun, di paruh kuarter pertama, tim UPH yang turun dengan kekuatan penuhnya mampu leading 13 angka tanpa balas, sementara tim UEU terlihat masih mencoba memecahkan kebuntuan. Hingga kuarter pertama berakhir, skor 23-4 bagi keunggulan tim UPH masih tetap bertahan.

Pa3

Memasuki kuarter kedua, sorak sorai dukungan dari para penonton yang memenuhi Gelanggang Remaja Kecamatan Pulogadung membuat atmosfer pertandingan semakin memanas. Namun, tim berjuluk Eagles ini kembali tak memberikan kesempatan bagi tim UEU untuk mengejar ketertinggalan poin. Skor 40-21 bertahan hingga pengujung kuarter kedua.

Permainan cepat Christian Gunawan dkk, terus berlanjut di kuarter ketiga. Pada masa ini, Coach Metcalfe memanfaatkan margin keunggulan yang cukup jauh dengan melakukan rotasi para pemain secara bertahap. Strategi tersebut tampaknya membuat permainan tim UEU semakin sulit untuk menciptkan poin dan the Eagles berhasil memperlebar jarak keunggulan menjadi 23 poin (61-38).

Meski telah unggul cukup jauh, anak asuh Coach Metcalfe kembali tak mengendurkan tempo permainan mereka. Hingga akhirnya, sang juara bertahan LIMA Basketball National tahun lalu ini berhasil menyudahi laga dengan kemenangan, 78-52.

Pada pertandingan ini, kapten tim basket UPH, Christian Gunawan (1) berhasil menyabet gelar MVP dari raihan 15 poin, 10 rebound, tigaassist dan tiga steal.

“Ya kami bersyukur atas kemenangan ini, tapi raihan ini bukanlah akhir dari tujuan kami. Menghadapi partai nasional di Bandung nanti, kami akan berlatih lebih ekstra lagi untuk bisa mempertahankan gelar juara LIMA Basketball National musim lalu,” ujar Coke, panggilan sang peraih MVP pada laga ini.

Meski kalah atas UPH pada pertandingan ini, tim UEU tetap akan kembali berlaga di LIMA Basketball National berkat dua kuota yang diberikan Liga Mahasiswa. LIMA Basketball National akan dihelat di Bandung pada Februari tahun depan.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s