Lagi, Tomsak Sukses Clean Sheet di Bandung

TOMANG Sakti Mighty Bees Jakarta berhasil clean sheet atau sapu bersih kemenangan di seriregular season. Menyusul kemenangan 60-36 dalam laga terakhir mereka di IndiHome NBL Indonesia 2014-2015 Seri V Bandung, di C-Tra Arena, Minggu (29/3).

Small forward Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta Wulan Ayuningrum (dua dari kanan) saat timnya mengandaskan tim tuan rumah Rajawali Bandung di C-Tra Arena, Bandung, Minggu (29/3).
Small forward Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta Wulan Ayuningrum (dua dari kanan) saat timnya mengandaskan tim tuan rumah Rajawali Bandung di C-Tra Arena, Bandung, Minggu (29/3).

Ini adalah clean sheet ketiga bagi tim polesan Raoul Miguel Hadinoto pada IndiHome Women’s National Basketball League (WNBL) Indonesia 2014-2015. Sebelumnya, Tomsak pernah melakukan sapu bersih pada Seri II Bandung, dan Seri III Surabaya.

Dijadwalkan bermain tiga kali di Seri V Bandung, Tomsak berhasil memaksimalkan dengan memetik kemenangan. Pertama mereka menang 52-47 atas Sahabat Wisma Sehati Semarang. Lalu menundukkan Merah Putih Predators Jakarta dengan skor 76-45. Terakhir, Tomsak menutup dengan kemenangan atas Rajawali Bandung.

Hasil fantastis ini sekaligus membawa Tomsak kembali ke peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi 23 poin dari 13 pertandingan. Selain itu, keunggulan head-to-head (3-0) atas Rajawali juga dipastikan di laga ini.

Di luar dugaan, justru Rajawali yang menguasai jalannya pertandingan kuarter pertama. Ika Peiliani Stefani Nubiah menjadikan Rajawali unggul 5 poin (17-12) lewat 2-point jump shot. Saat kuarter pertama ditutup, Rajawali masih memimpin.

Tomsak akhirnya bisa bangkit dan berbalik memimpin jalannya laga. Sebanyak 21 poin ditambahkan Tomsak, dan hanya dibalas 3 poin saja oleh Rajawali. Melalui 3-point jump shot Anne Inessa, Tomsak unggul 13 poin (33-20). Skor ini menjadi penutup kuarter kedua. Wulan Ayuningrum tampil luar biasa dengan menyumbangkan 12 poin.

Selepas istirahat, permainan kedua tim berimbang. Namun keunggulan tetap menjadi milik Tomsak.Free throw dari Puspa Lalita Anggayasti hanya mengikis ketertinggalan Rajawali menjadi 15 poin (44-29). Saat buzzer kuarter ketiga berbunyi, Tomsak tetap mampu menjaga keunggulannya.

Penampilan Tomsak semakin baik di kuarter keempat. Selain menambah poin, mereka juga berhasil mengamankan keunggulan hingga akhir pertandingan. Marina memastikan timnya unggul dengan margin24 poin (60-36) lewat 2-point jump shot. Akhirnya saat buzzer berbunyi, Rajawali kembali harus menerima kekalahan.

Wulan Ayuningrum tampil sebagai penyumbang poin terbanyak bagi Tomsak di pertandingan ini.Small forward kelahiran Jakarta ini mengemas 23 poin dan 8 rebound setelah tampil dengan minute play 34 menit 14 detik. Diikuti Marina dengan sumbangan 10 poin dan 5 rebound.

”Akibat menganggap enteng lawan, jadi bumerang buat kami. Banyak hal yang harus diperbaiki juga, seperti defense serta peningkatan fisik. Semua itu jadi bahan evaluasi kami jelang seri Surabaya,” ujar Ebos, sapaan akrab head coach Tomsak. (*)

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s